Rabu, 23 November 2011

Menonton Pertandingan SEA Games "Indonesia vs Thailand"

                Pada hari Minggu malam, tepatnya pukul 19.00 saya yang saat itu baru terbangun dari tidur, langsung menyalakan TV dan menyaksikan pertanding SEA GAMES cabang olahraga sepak bola antara kesebelasan Indonesia melawan kesebelasan Thailand. Saat itu, saya sedang lelah sekali karena baru sampai rumah setelah mengikuti latihan dasar kepemimpinan siswa. Dengan mata yang masih setengah melihat dan kepala yang masih setengah sadar, tetapi dengan semangat untuk menonton pertandingan dan mendukung tim nasional Indonesia, saya langsung cuci muka dan langsung duduk di kursi yang berada di depan TV. Ketika saya baru saja duduk, pluit kick off sudah berbunyi tanda pertandingan dimulai. Saya bersama bapak dan mama saya sangat antusias dan juga semangat dalam menonton pertandingan Indonesia vs Thailand.

                Pertandingan antara Indonesia vs Thailand berlangsung sangat seru dan menarik. Banyak peluang yang dihasilkan oleh kedua tim membuat para penonton di stadion maupun di TV merasa terhibur dengan permainan kedua tim. Indonesia memiliki banyak peluang. Pemain Thailand mulai bermain kasar, 1 orang pemain dari tim Thailand dikeluarkan oleh wasit akibat melanggar pemain Indonesia, Andik Virmansyah. Lalu Indonesia menguasai jalannya pertandingan dan berhasil mencetak gol melalui penyerang asal Papua, Titus Bonai. Penonton pun bersorak gembira baik yang ada di stadion maupun di rumah. Melalui umpan yang akurat dari Hasyim Kipuw berhasil dikonversikan menjadi gol oleh Titus Bonai melalui sundulan kepala yang mengecoh kiper Thailand. Babak pertama pun berkesudahan dengan skor 1-0 untuk keunggulan tim nasional Indonesia.
                Saat waktu jeda pertandingan yang sekitar 15 menit, saya manfaatkan untuk makan sesuatu karena perut saya mulai terasa lapar. Kebetulan sekali, penjual Sate Padang lewat didepan rumahku. Tanpa menunggu lama, langsung saya membelinya dan setelah itu, langsung saya makan bersama orang tua. Dengan makan Sate Padang, sedikit mengurangi rasa lapar saya. Dengan bumbu yang sedikit agak pedas, membuat perut saya terasa hangat.
Babak kedua dimulai. Kedua tim bermain sesuai dengan strategi yang diberikan oleh masing – masing tim. Thailand sempat mencetak gol dan menyamakan kedudukan melalui penalti kapten Thailand, Ronachai Ramsio, akibat dilanggarnya Sarah Yooyen di kotak penalti oleh bek Indonesia, Adurrahman. Kemudian kedudukan menjadi imbang 1-1. Tetapi pemain – pemain Indonesia pantang menyerah. Tidak lama kemudian Indonesia kembali mencetak gol melalui sundulan Patroch Wanggai. Umpan yang diberikan oleh Egi Melgiansyah dapat diantisipasi oleh bek Thailand, namun bola mengarah ke Patrich Wanggai dan langsung ia sundul kemudian menjadi gol. Kemudian pertandingan dimulai kembali. Pemain Thailand kembali mendapat kartu merah setelah melanggar keras Andik Virmansyah. Keunggulan 2 pemain ini, tidak di sia – siakan oleh para pemain Indonesia. Pada injury time, Ferdinand Sinaga berhasil mencetak gol memanfaatkan umpan yang diberikan oleh Patrich Wanggai. Kemudian pertandingan berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan Indonesia. Setelah menonton pertandingan, hati pun terasa enang karena Indonesia dapat memenangkan pertandingan.



                                                                 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar